Tanggal 2 April 2021 ini anak saya yang kedua usianya genap 1 tahun. Sebagai bentuk syukur pada Alloh dan juga biar sama dengan kakaknya dulu, saya dan istri berniat membagikan nasi kuning kepada para tetangga.

Bedanya, kalau kakaknya dulu nasi kuningnya bikin sendiri, si adik nasi kuningnya saya pesankan.

Dalam memesan nasi kuning untuk ulang tahun ini ternyata ada tantangannya lho. Gak semudah yang dibayangkan.

Kalau nasi box biasa sih mungkin setiap warung makan bisa menyediakannya. Tetapi kalau nasi kuning gak setiap warung sanggup.

Mungkin karena persiapan bikin nasi kuning yang ribet itu sehingga tidak setiap warung mau bikin.

Setelah muter, nyari di IG, Facebook dan Google, serta tanya temen, maka terkumpul-lah beberapa kontak orang-orang yang memang punya bisnis bikin paket nasi kuning di Klaten.

Uniknya lagi ternyata ada beberapa dari teman saya yang dia sendiri buka bisnis beginian, Bahkan ada juga yang orangtuanya bisa bikin.

Berhubung saya punya kontaknya yang jual nasi kuning di Klaten, saya posting saja di blog ini. Siapa tahu Anda yang baca blog ini sedang membutuhkan informasi orang-orang atau tempat-tempat yang bisa bikin nasi kuning.

Rumah cinta : penjual nasi kuning di gantiwarno

Saya mulai dari Gantiwarno, karena saya saat ini tinggal di Kecamatan Jogonalan yang bisa dibilang dekat dengan Gantiwarno. Di kecamatan ini ada penjual nasi kuning namanya adalah Mbak Endah.

Mbak Endah ini punya bisnis namanya adalah Rumah Cinta. Kata teman saya masakan dari Mbak Endah ini enak dan cocok di lidah. Selain itu harganya pun juga ramah di kantong.

Tidak hanya nasi kuning, Rumah Cinta nya mbak Endah ini juga melayani pemesanan kue kering, kue ulang tahun, brownies dan lain sebagainya.

Alamatnya ada di daerah Ceporan, Gantiwarno. Untuk nomot HP nya bisa kontak https://wa.me/6285215215155 dan untuk portofolionya bisa dilihat di akun Instagramnya @andriyanisiswoyo.

Reni Puji Astuti : Penjual Nasi Kuning di Klaten Kota

Selanjutnya ada Reni Puji Astuti. Dia ini adalah teman sekelas dan teman satu organisasi sewaktu di SMA. Saya tahu bahwa dia punya bisnis kuliner dan sering terlibat aktif di gerakan SiJum bersama suaminya.

Tapi yang saya baru tahu adalah bahwa Reni ini juga bisa bikin nasi kuning. Dari sekian banyak orang yang saya hubungi, pada akhirnya pilihan saya untuk pesan nasi kuning ini jatuh ke Reni.

Alamatnya ada di Klaten kota, daerah Bramen. Bagi yang mau pesan nasi kuning ke Reni, bisa kontak saya dulu ya. Silakan kirimkan email ke [email protected].

Soalnya kontak yang saya miliki adalah kontak pribadi bukan kontak bisnisnya.

Nanti kalu sudah hubungi saya, saya akan hubungi Reni biar dia menghubungi Anda langsung.

Ibu nya Meilina : Jual Nasi Kuning di Karanganom

Buat Anda yang ada di Karanganom, ini ada lagi penjual nasi kuning. Kebetulan yang jual adalah ibunya teman saya sewaktu kuliah. Sebut saja namanya Ibunya Meilina.

Untuk yang mau order bisa langsung kontak beliau di nomor 0896-6935-2828.

Mbak Eni : Jual Nasi Kuning di Klaten Tengah

Ada lagi mbak Eni. Ini adalah kakak ipar dari teman SMA saya. Rumahnya di daerah Krajan, Jomboran, Klaten Tengah.

Buat Anda yang ada di Klaten Tengah, bisa kontak mbak Eni ini untuk membuatkan nasi kuning. Untuk kontaknya silakan hubungi nomor ini : 0831-4936-8558.

Sementara itu dulu ya yang bisa saya sebutkan di blog ini. Sebenarnya masih ada beberapa kontak lagi yang saya simpan. Mungkin akan saya update lagi untuk beberapa saat ke depan.

Mudah-mudahan bermanfaat dan sampai bertemu di artikel berikutnya.

Sumber gambar :

Featured image : Photo by bam awey from Pexels.

Tagged in:

About the Author

Muhammad Sholeh

Seorang SEO Specialist di Good News From Indonesia (GNFI). Ex KIRIM.EMAIL. Techno Blogger. Digital Marketing and Technology Enthusiast.

View All Articles